Suatu hari, Sakura melihat anak kucing putih berbulu halus dan tebal di ujung gang.
Matanya biru seperti batu aquamarine. Gemas. Anak kucing tak bertuan itu mengikuti
Sakura hingga ke rumah. Dia diberi nama White.
Semenjak ada White, Sakura dan teman-temannya mengalami macam-macam kejadian aneh.
Melalui pintu ajaib, mereka bertualang ke Kerajaan Alfesiera, sebuah kerajaan indah
dan megah. Siapa sangka, ternyata White adalah jelmaan Putri Sofia, sang putri pemberani.
Putri Sofia butuh bantuan Sakura dan teman-temannya untuk merebut kembali Kerajaan
Alfesiera dari tangan musuh. Berhasilkah mereka? Yuk, ikutan bertualang bersama
Putri Sofia dan kawan-kawan!